Biodata Indira Kalistha, Biografi, Profil, Agama, Umur, Pacar

Biodata Indira Kalistha, Biografi, Profil, Agama, Umur, Pacar

Biodata Indira Kalistha, Biografi, Profil, Agama, Umur, Pacar

Pernah mendengar nama Indira Kalistha? Ya, seorang konten kreator yang sempat ramai dibicarakan karena tanggapannya yang tak percaya akan Covid-19 di akun Youtube Gritte Agatha pada bulan Mei 2020 lalu. Sikapnya yang terlalu angkuh membuat banyak pihak, terutama medis menyayangkan dengan apa yang Indira utarakan di depan publik.

Namanya bertengger di trending topic Twitter untuk beberapa hari dan tak sedikit yang menghujat Indira di akun Youtube serta Instagramnya. Sang suami, yaitu Aa Utap atau Gustaf Sailendra yang juga merupakan seorang vlogger pun turut terseret dalam kontroversi sang istri. Sebagai sang suami, Aa Utap selalu membela sang istri, bahkan turut memberikan pendapat yang sama.

Tak hanya menjadi perbincangan di publik, keduanya pun juga menjadi bahan cemoohan para artis papan atas. Didiet Maulana seorang designer pun turut serta menyayangkan akan apa yang pasangan suami istri tersebut utarakan di ruang publik. Didiet sempat membuat Instagram story yang mengatakan, apabila ingin menjadi komedian harus belajar pada ahlinya terlebih dahulu.

Sempat bungkam dalam beberapa waktu, akhirnya Indira dan sang suami pun memberikan klarifikasi sekaligus permintaan maaf atas apa yang keduanya telah lakukan. Baik Indira dan Aa Utap pun mengatakan bahwa keduanya akan lebih mematuhi protokol kesehatan yang ada dan menjaga lisan, apalagi di ranah publik.

Lambat laun pun masyarakat mulai memaafkan akan perbuatan Indira dan sang suami. Banyak pula yang semakin respect dengan Indira karena konten yang ia unggah di akun Tiktoknya @indirakalistha26 memberikan positive vibe dan kelakuannya yang mengundang gelak tawa.

Indira sendiri merupakan konten kreator yang telah berkecimpung di dunia Youtube dengan mendapatkan julukan sebagai beauty vlogger semenjak tahun 2015. Banyak memberikan konten yang berisikan tentang make up dan skincare, Indira juga kerap membuat konten berbau makanan lho. Tak hanya itu saja, review produk serta challenge juga ia unggah di akun Youtubenya.

Lahir pada 26 Februari 1995, Indira telah menikah dengan Aa Utap semenjak tahun 2018 lalu. Keduanya yang masih sama-sama muda dan telah memiliki karir di dunia yang sama pun saling memberikan semangat dan masukan untuk konten-konten yang dibuat, baik oleh Indira ataupun Aa Utap atau kolaborasi yang keduanya lakukan.

Telah memiliki jutaan subscriber , Indira masih aktif untuk memberikan review serta tips tentang dunia make up juga skincare. Tak hanya Indira saja, ternyata sang adik, yaitu Alikha Kalistha juga mengikuti jejak sang kakak dan kakak ipar sebagai Youtuber.

Mulai berhijab pada tahun 2018 setelah menikah, Indira beberapa kali mengalami keguguran. Kisah sedih yang ia rasakan dengan sang suami pernah ia bagikan ke akun Youtubenya dan Instagram. Meski keduanya belum diberikan kepercayaan setelah dua tahun menikah, tapi Indira dan suami percaya suatu saat akan ada anggota baru yang meramaikan kehidupannya. Terus semangat ya kak Indira!

Biodata & Profil 
  • Nama Lengkap: Indira Kalistha
  • Nama Panggilan: Indira
  • Nama Panggung: Indira Kalistha
  • Tempat Tanggal Lahir: Jakarta, tahun 1995
  • Kewarganegaraan: Indonesia
  • Agama: Islam
  • Nama Orangtua: –
  • Nama Saudara: –
  • Nama Pacar: Gustav Sailendra (Aa Utap)
  • Profesi: Youtuber, Selebgram
  • Hobi: Traveling, shopping
  • Pendidikan: –